https://madiun.times.co.id/
Berita

Anies Baswedan Diprediksi Melawan Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta

Selasa, 18 Juni 2024 - 10:44
Anies Baswedan Diprediksi Melawan Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta Ridwan Kamil bersama Anies Baswedan. (FOTO: Facebook Anies Baswedan)

TIMES MADIUN, JAKARTA – Anies Baswedan diprediksi akan melawan Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta 2024 nanti. Masing-masing keduanya kini sudah mendapatkan dukungan dari partai politik.

Anies Baswedan belum lama ini diusung oleh PKB. Partai yang dinakhodai oleh Muhaimin Iskandar ini mengikuti jejak dari PKS yang sebelumnya terlebih dahulu sudah melamar mantan Rektor Universitas Paramadina.

Sementara partai lainnya seperti PDIP dan NasDem juga diprediksi akan ikut mengusung suami Fery Farhati tersebut. PDIP sudah memberikan sinyal kuat perihal tersebut. Sementara NasDem adalah partai yang mengusung Anies di Pilpres 2024 lalu.

Bagaimana dengan Ridwan Kamil? Partai Gerindra sudah menyatakan akan mengusung mantan Gubernur Jawa Barat tersebut di Pilgub Jakarta 2024. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Waketum Gerindra Habiburokhman, kepada media belum lama ini.

"Sebagaimana disampaikan Pak Dasco, kami mengajukan Pak RK (Ridwan Kamil). Untuk wakilnya ini masih kita bicarakan," jelasnya.

Sebelumnya, Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco memang nyatakan partainya akan mengusung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta 2024.

"Soal posisi Kang Emil itu sudah Gerindra putusankan dan diberikan rekomendasi untuk maju di Pilkada DKI," katanya kepada media di Senayan, Jakarta Pusat.

Namun, keputusan ini belum bulat. Pasalnya, partai dari Ridwan Kamil sendiri yakni Partai Golkar menginginkan maju di Pilgub Jawa Barat. Alasannya, Ridwan Kamil memiliki elektabilitas tertinggi di wilayah tersebut.

Ketum Golkar Airlangga Hartarto menegaskan bahwa pihaknya akan mengusung Ridwan Kamil di Pilgub Jawa Barat. Kata dia, partainya tersebut adalah yang paling berhak menentukan langkah politik dari kadernya sendiri.

"Saya tegaskan Pak Ridwan Kamil adalah Wakil Ketua Umum Partai Golkar," kata Airlangga Senin (17/6/2024) kemarin. "Jadi tentu Pak Ridwan Kamil akan mendengarkan pertimbangan yang ada, dukungan dari parpol, dan tentu akan ada kesepakatan antar ketua umum," ujarnya. (*)

Pewarta : Moh Ramli
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Madiun just now

Welcome to TIMES Madiun

TIMES Madiun is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.